Badan Intelijen Negara Daerah Provinsi NTB bersama Dinas Kesehatan Provinsi NTB kembali menggelar vaksinasi anak 6-11 tahun di Kabupaten Dompu (21/3). Kali ini vaksinasi digelar di SDN 26 dan SDN 29 Kecamatan Dompu.
Kegiatan tersebut dilakukan oleh tim vaksinator Puskesmas Dompu Timur dan Dompu Kota dengan target 300 anak.
Kepala Binda NTB, Wara Winahya menyebut, vaksinasi diberikan kepada masyarakat umum, anak usia 6-11 tahun, lansia dalam rangka mengoptimalkan terbentuknya kekebalan komunal atau herd immunity. Konsep herd immunity ini intinya adalah masyarakat yang sudah divaksi membantu perlindungan orang yang belum melakukan vaksinasi.
“Pemerintah menginginkan kita mencapai herd immunity, kekebalan bersama. Jadi orang-orang yang sudah divaksin secara tidak langsung memberikan perlindungan bagi orang yang belum divaksin," ujarnya
Binda NTB berkomitmen untuk membantu pemerintah daerah dalam peningkatan capaian vaksinasi Covid-19 untuk tercipta herd immunity dan mencegah paparan virus.
Post a Comment