Poros Pemuda Nusantara Provinsi Nusa Tenggara Barat (P2N-NTB) menggelar Dialog Publik dan Deklarasi Pemilu Damai tahun 2024 dalam menyambut pemilu di daerah yang aman dan kondusif.
Deklarasi Pemilu Damai 2024 yang diselenggarakan Poros Pemuda Nusantara tersebut bertempat di Aula Kantor Kadin Provinsi NTB pada Jumat 2 Februari 2024.
Kegiatan itu bertemakan "Peran Pemuda Dalam Mensukseskan Pemilu 2024” sebagai berupaya untuk mengawal dan mewujudkan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang sehat, sesuai dengan Prinsip-prinsip demokrasi, mengingat Pemilih Millenial dan Generasi Z merupakan Pemilih terbanyak dalam Pemilu Tahun 2024.
Ketua Poros Pemuda Nusantara Imam Budiman menjelaskan, beberapa hal yang menjadi poin pentingnya dalam pelaksanaan Pemilu 2024. Salah satunya yakni keterlibatan pemuda dalam menjaga Pemilu agar tetap terselenggara dengan damai.
Menurutnya, Pemilu 2024 peran pemuda sangatlah penting, dan pemuda tidak boleh golput dan terlibat aktif dalam mengawal Pemilu 2024.
"Pemuda tidak boleh terprovokasi dalam penyebaran Berita-berita hoax," ungkapnya.
Katanya, pemuda harus menjadi pelopor untuk pemilu damai tahun 2024 ini, pasalnya, pemuda adalah harapan bangsa dan negara.
"Saya berharap kepada seluruh lapisan masyarakat Indonesia agar sama-sama mensukseskan pemilu 2024 dan menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi di NKRI," harapan Ketua Poros Pemuda Nusantara NTB itu
Selain dialog Publik, P2N Provinsi NTB juga menggelar deklarasi Pemilu Damai dengan beberapa poin deklarasi:
1. Siap menjaga persatuan dan kesatuan serta keutuhan NKRI berdasarkan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945.
2. Siap mendukung tahap pelaksanaan tahapan Pemilu 2024 yang aman dan kondusif dengan menolak segala bentuk provokasi, adu domba, kampanye hitam, politik identitas, politik uang, penyebaran berita hoax dan ujaran kebencian
3.turut berperan aktif dan bertanggung jawab untuk mengkoordinir organisasi kepemudaan dalam mewujudkan pemilu damai 2024
Post a Comment