Polda NTB Gelar Apel Kesiapsiagaan Pengamanan Pilkada Serentak 2024


Menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024, Polda Nusa Tenggara Barat (NTB) menggelar apel gelar pasukan untuk memastikan kesiapan pengamanan di seluruh wilayah, khususnya di Kabupaten Lombok Barat.

Apel yang dipimpin langsung oleh Kapolda NTB, Irjen Pol. Drs. Umar Faroq, S.H, M.Hum, ini dilaksanakan pada Sabtu (10/8/2024) di lapangan Kantor Bupati Lombok Barat.

Dalam arahannya, Kapolda NTB menekankan pentingnya kesiapsiagaan maksimal seluruh personel dalam menghadapi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama proses Pilkada. Mengingat NTB merupakan wilayah dengan tingkat kerawanan yang cukup tinggi, maka persiapan yang matang menjadi keharusan.

“Sedini mungkin kita harus mengetahui daerah mana dan siapa saja yang tidak menyukai keadaan kondusif seperti saat ini,” tegas Kapolda.

Kapolda NTB juga menekankan pentingnya sinergi antara aparat keamanan, pemerintah daerah, dan masyarakat untuk mencegah atau mengantisipasi gangguan kamtibmas.

Selain kesiapsiagaan personel, apel gelar pasukan ini juga difokuskan pada pengecekan kesiapan sarana dan prasarana yang akan digunakan dalam pengamanan Pilkada. Kapolda NTB beserta jajarannya secara langsung memeriksa kendaraan dan peralatan yang akan dikerahkan selama pelaksanaan Pilkada.

Hal ini bertujuan untuk memastikan semua peralatan dalam kondisi siap operasional dan dapat digunakan dalam berbagai skenario yang mungkin terjadi.

Selain fokus pada potensi gangguan kamtibmas, Kapolda NTB juga mengingatkan pentingnya mengantisipasi potensi bencana alam. Mengingat NTB merupakan daerah yang rawan bencana, maka kesiapan menghadapi bencana alam juga harus menjadi perhatian. Oleh karena itu, instansi terkait seperti BPBD dan Brimob juga dilibatkan dalam apel gelar pasukan ini.

Kapolda NTB juga menyampaikan pentingnya menekan angka kriminalitas selama Pilkada. Semua pihak harus berkomitmen untuk melaksanakan ini. Dengan harapan sebelum, saat berlangsung, dan pasca pemilu, situasi kamtibmas tetap aman dan terkendali.

Seluruh rangkaian apel gelar pasukan ini berjalan dengan lancar, menandakan kesiapan yang matang dari aparat keamanan dalam menghadapi Pilkada Serentak 2024. Dengan dukungan penuh dari berbagai pihak, diharapkan Pilkada Serentak 2024 di NTB dapat berlangsung dengan aman, tertib, dan tanpa gangguan.

Share this:

Post a Comment

 
Copyright © infontbnow. Designed by OddThemes